Sabtu 24 Desember 2016. Pondok Pesantren Cabang As’adiyah Belawa Baru Malangke bekerja sama dengan Pemerintah daerah setempat dan BKRMPI (Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia) Kabupaten Luwu gelar Semaan Al-Qur’an 30 Juz Bil Ghaib. Acara ini sekaligus dirangkaikan dengan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1438 H / 20016 M.
Peserta yang menjadi hafidz dalam kegiatan tersebut memilih juz yang akan di hafalkan sesuai dengan target masing – masing dan tiap peserta harus menghafalkan juz yang dipilihnya dan dibacakan tanpa melihat Al-Quran kemudian didengarkan oleh para santri, tamu undangan dan masyarakat yang hadir.
Acara Semaan dihadiri Camat Malangke Barat, Ibu Bupati Luwu Utara, Kemenag Luwu Utara Drs. H. Alwi Yunus, M.AG, Dr. H. Budiman M.Pd., AG.Prof.Dr.H.M. Rafii Yunus Martan MA., Pimpinan Pondok Pesantren As’adiyah Pusat Sengkang, Drs. H. Sulaiman Abdullah Pimpinan Pesantren As’adiyah Malangke, Imam Istiqlal Jakarta H. Martomo Malaing SQ. MA., Imam Asy Syarif Al Azhar Tanggerang H. Muh. Ihsan Azhari, SQ.
Pada kesempatan tersebut yang membawakan Hikma Maulid yakni Dr. Zuhri Abunawas MA., dari IAIN Palop