Kamis, 24-04-2025
  • Selamat datang di situs Pondok Pesantren As'adiyah Pusat Sengkang | Telah dibuka Pendafatan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk info selengkapnya silahkan visit psb.asadiyahpusat.org

MAS As’adiyah Putri Sengkang Gelar LDKS untuk Santriwati Kelas X: Hadirkan 4 Alumni Sebagai Pemateri

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Media Center – Madrasah Aliyah Swasta (MAS) As’adiyah Putri Sengkang melaksanakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Santriwati (LDKS) pada Rabu-Kamis, 16–17 April 2025. Kegiatan ini diikuti oleh 169 santriwati kelas X dengan mengusung tema “Born to Inspire, Learn to Lead”.

LDKS tahun ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kepribadian peserta didik sebagai calon pemimpin. Selain itu, kegiatan ini juga mendorong para santriwati untuk mampu mengemukakan konsep dan gagasan, serta menerapkannya demi kemajuan organisasi, dengan menjunjung prinsip KIS (Koordinasi, Integrasi, dan Sinkronisasi).

Selama dua hari pelaksanaan, para peserta mendapatkan pembekalan materi dari narasumber yang kompeten di bidangnya. Menariknya, seluruh pemateri merupakan alumni MAS As’adiyah Putri yang telah berkiprah di berbagai bidang.

Materi pertama tentang Kepemimpinan disampaikan oleh Mufliha, S.Si., M.Pd., yang mengajak peserta memahami karakter dasar seorang pemimpin serta cara membangun pengaruh positif di lingkungan sekitar. Selanjutnya, Mike Yunita, S.Pd., membawakan materi Keorganisasian dengan menekankan pentingnya struktur, tanggung jawab, dan komunikasi dalam organisasi.

Materi ketiga mengenai Persidangan dibawakan oleh Andi Wilda Shaliha Eris, S.Pd., M.A., yang menjelaskan tata cara persidangan dan etika bermusyawarah. Sedangkan Nurul Izzah Subhan, S.Sos., M.Pd., memberikan materi Kesekretariatan, membahas tentang administrasi, pencatatan, serta pengarsipan yang tertib dan sistematis.

Sebagai penutup, Kasmianti Abrasita, S.Pd., menyampaikan materi Kewirausahaan, mendorong peserta agar memiliki jiwa kreatif dan mandiri serta mampu menciptakan peluang usaha sesuai dengan potensi yang dimiliki.

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para santriwati tidak hanya memiliki semangat kepemimpinan yang kuat, tetapi juga siap berkontribusi secara aktif dalam organisasi di lingkungan sekolah maupun masyarakat.(nm)

Pengumuman

Agenda

Pondok Pesantren As’adiyah

JL. Masjid Raya No. 100 Sengkang 90941, Sulawesi Selatan Kab. Wajo, Indonesia

0853 3344 4993

info@asadiyahpusat.org

www.asadiyahpusat.org