Sengkang (Media Center PP As’adiyah) – Usai pelaksanaan Shalat Idul Adha, Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang, menyembelih puluhan hewan kurban sapi.
Proses penyembelihan sapi kurban berlangsung di Jalan Sawerigading, tepatnya depan SPBU Amessangen. Kamis 26 Juni 2023 bertepatan 11 Dzulhizah 1444 H.
Penyembelihan sapi pertama dilakukan oleh Bupati Wajo H. Amran Mahmud, didampingi Sekertaris Jendral Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah Gurutta H. Andi Muhammad Hasbih dan Ketua Panitia Gurutta H. Yunus. HS
Turut hadir Ketua DPRD Kab. Wajo H. Andi Muhammad Alauddin Palaguna bersama jajaran Forkopimda Kab. Wajo.
Informasi dari panitia, tahun ini Pondok Pesantren As’adiyah Pusat Sengkang, menyembelih sebanyak 63 ekor sapi dan kambing sebanyak 10 ekor, yang merupakan sumbangan dari masyarakat
Untuk diketahui data sementara sapi kurban dibeberapa tempat yang dilaksanakan oleh warga As’adiyah sebanyak 316 ekor sapi dan 3 ekor kambing, dengan jumlah secara keseluruhan 379 ekor sapi dan 13 ekor sapi
Setelah disembelih hewan kurban tersebut dilakukan postmortem atau pemeriksaan oleh tim dokter, bertujuan memberikan jaminan bahwa karkas, daging dan jerohan yang dihasilkan aman dan layak diedarkan dan konsumsi. (jo)