Kamis, 25-07-2024
  • Selamat datang di situs Pondok Pesantren As'adiyah Pusat Sengkang | Telah dibuka Pendafatan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk info selengkapnya silahkan visit psb.asadiyahpusat.org

Dai As’adiyah Pusat Sengkang, Saddam Husain Amin Meraih Penghargaan Da’i Wilayah 3T Inspiratif Tahun 2024

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Media Center As’adiyah – Dai As’adiyah Pusat Sengkang, Saddam Husain Amin, MA, mempersembahkan prestasi gemilang bagi Pondok Pesantren As’adiyah. Tidak hanya menjadi kebanggaan lokal, namun prestasinya juga telah diakui secara nasional. Hari ini, 8 Mei 2024, merupakan momentum istimewa di mana Saddam Husain Amin, MA, dihormati dengan penghargaan bergengsi, yakni Penghargaan Dai Wilayah 3T Inspiratif.

Acara penghargaan yang diselenggarakan di Gedung GPPS Auditorium Jakarta adalah bagian dari program Anugerah Syiar Ramadhan, yang diinisiasi oleh Kementerian Agama RI, Komisi Penyiaran Islam, dan Majelis Ulama Indonesia. Melalui saluran TVRI, momen bersejarah ini disaksikan oleh jutaan pemirsa di seluruh negeri.

Tidak hanya Saddam Husain Amin yang menjadi penerima penghargaan, namun juga dai-dai lain yang ditempatkan di berbagai daerah. Helmy Hidayat di Kabupaten Dompu Nusa Tenggara Barat, Amal Khairat di Kabupaten Mentawai Sumatera Barat, dan Didiek Srimulya Ahmad di Kabupaten Belitung turut meraih apresiasi yang sama.

Prestasi ini menjadi cerminan dari dedikasi serta komitmen tinggi para dai dalam menyebarkan nilai-nilai kebaikan dan kebenaran agama sampai ke pelosok daerah sehingga mengantarkan mereka pada penghargaan nasional ini.

Keberhasilan Saddam Husain Amin, MA, dalam meraih penghargaan ini menjadi kebanggaan bagi Pondok Pesantren As’adiyah dan juga inspirasi bagi seluruh masyarakat, terutama para pemuda dan pemudi yang sedang menapaki perjalanan keilmuan agama. Semoga prestasi ini tidak hanya menjadi puncak, tetapi juga menjadi awal dari perjalanan yang lebih gemilang dalam memberikan kontribusi positif bagi agama dan bangsa.(nm)

Pengumuman

Agenda

Pondok Pesantren As’adiyah

JL. Masjid Raya No. 100 Sengkang 90941, Sulawesi Selatan Kab. Wajo, Indonesia

0853 3344 4993

info@asadiyahpusat.org

www.asadiyahpusat.org