Sabtu, 15-02-2025
  • Selamat datang di situs Pondok Pesantren As'adiyah Pusat Sengkang | Telah dibuka Pendafatan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk info selengkapnya silahkan visit psb.asadiyahpusat.org

Pondok Pesantren As’adiyah Gelar Ramah Tamah dengan Rombongan Studi Tiru Kanwil Kemenag Sulteng

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Media Center As’adiyah – Pondok Pesantren As’adiyah Sengkang menggelar acara ramah tamah dan silaturahmi dengan rombongan studi tiru Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Sulawesi Tengah. Acara ini berlangsung di Aula II Universitas Islam As’adiyah Sengkang dengan dihadiri oleh jajaran Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah yang menyambut kedatangan para pejabat dari Kanwil Kemenag Sulawesi Tengah.

Rombongan studi tiru dipimpin oleh Kepala Kanwil Kemenag Sulawesi Tengah, Dr. H. Mohsen Al Idris, yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Al Khairaat Pusat Palu. Turut hadir dalam rombongan ini Kepala Bidang Pendidikan Keagamaan Islam Kanwil Sulteng, Kepala Bidang Pendidikan Madrasah Kanwil Sulteng, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Sulawesi Tengah, serta Kepala Seksi Pendidikan Islam, Kasi Pondok Pesantren, Katim, dan Kepala Madrasah se-Sulawesi Tengah.

Dari pihak Pondok Pesantren As’adiyah, acara ini dihadiri oleh para Gurutta Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah yang dipimpin oleh AG. Drs. KH. M. Idman Salewe, M.Th.I, selaku Wakil Ketua I Dewan Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah, serta kepala madrasah dari berbagai tingkatan di lingkungan Pondok Pesantren As’adiyah.

Dalam pertemuan ini, kedua belah pihak membahas berbagai aspek pengelolaan pendidikan Islam, termasuk sistem pembelajaran, manajemen pondok pesantren, serta strategi peningkatan mutu pendidikan keagamaan. Pertukaran pengalaman dan wawasan dalam pengelolaan lembaga pendidikan Islam diharapkan dapat memberikan manfaat bagi kedua institusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan berbasis keislaman.

Acara ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan kelembagaan antara Pondok Pesantren As’adiyah dan Kementerian Agama Sulawesi Tengah. Dengan adanya kegiatan studi tiru ini, diharapkan terjadi sinergi yang lebih erat dalam pengembangan pendidikan Islam di wilayah masing-masing.(nm)

 

 

Pengumuman

Agenda

Pondok Pesantren As’adiyah

JL. Masjid Raya No. 100 Sengkang 90941, Sulawesi Selatan Kab. Wajo, Indonesia

0853 3344 4993

info@asadiyahpusat.org

www.asadiyahpusat.org