Innalillahiwainna Ilaihiroji’un Pondok Pesantren As’adiyah Pusat Sengkang kehilangan sosok pemimpin yang begitu dicintai oleh para santri huffadz yakni Al Hafidz Anre Gurutta H. Muh. Yahya, Gurutta berpulang ke Rahmatullah pada hari Selasa 4 Juli 2017 sekitar pukul 16.00 Wita dirumah kediaman Jalan Lasangkuru Sengkang.
Anre Gurutta H. Muh. Yahya pria kelahiran Belawa, Wajo 22 Juni 1930, meninggal dunia di usia 88 tahun dan meninggalkan seorang istri dan empat orang anak. memimpin selama kurang lebih 30 tahun ditahfidz Majelis Qurra Wal Huffadz Masjid Jami Sengkang dan memiliki ratusan murid yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pemakaman dihadiri pimpinan Pengurus Besar As’adiyah AG.Prof.Dr.H.M. Rafii Yunus Martan. MA., . serta ribuan santri, masyarkat Wajo dan dari luar Kabupaten Wajo. Rencananya hari ini 5 Juli 2017 akan dishalatkan di Masjid Jami Sengkang setelah itu jenazah dikebumikan di Pekuburan Islam Jara’e Tempe Sengkang Kabupaten Wajo setelah shalat Dzuhur.