Jumat, 11-10-2024
  • Selamat datang di situs Pondok Pesantren As'adiyah Pusat Sengkang | Telah dibuka Pendafatan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk info selengkapnya silahkan visit psb.asadiyahpusat.org

PJ Gubernur Sulsel Dukung Penuh Usulan Gelar Pahlawan Untuk Anre Gurutta As’ad

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Wajo (Media Center As’adiyah) – Pj Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Bahtiar Baharuddin, M.Si. mendukung penuh Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah, dalam upaya pengusulan gelar Pahlawan untuk Anre Gurutta KH. Muhammad As’ad

Hal tersebut disampaikan PJ Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin saat menghadiri Haul Ke-73 Anre Gurutta Al-Alim Al-Allamah Al-Haj Muhammad As’ad, pendiri As’adiyah. Jum’at 3 November 2023 di Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang Kab. Wajo

Insya Allah nanti saat pulang ke Makassar, saya akan memberikan surat dukungan kepada Kementerian Sosial, tentu pengangkatan gelar pahlawan itu membutuhkan proses dan waktu, harus didukung dengan fakta-fakta serta dukungan dari berbagai pihak. ujarnya

Haul Ke-73 Anre Gurutta As’ad ini kita berharap menjadikan momentum, bahwa kita Sulawesi Selatan punya Pesantren yang besar sejak tahun 1930 sebelum Indonesia merdeka, yang didirikan oleh Almarhum.

Menurut Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin, Pondok Pesantren As’adiyah merupakan salah satu tempat pengembangan Islam di Sulawesi Selatan yang telah melahirkan banyak Ulama-ulama karismatik dan Tokoh-tokoh Agama Islam.

Pondok Pesantren As’adiyah ini benar-benar pusat pengembangan Islam, yang khas dan memiliki nama besar di Indonesia, kalau perlu besar di Asia. ungkapnya

Kami ucapkan selamat Haul Ke-73 Anre Gurutta Puang Aji Sade’ kami dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan bersama Pemerintah Daerah Kab. Wajo, mendukung penuh dalam pengembangan Pondok Pesantren As’adiyah. Tandasnya

Kegiatan Haul Ke-73 Anre Gurutta As’ad juga dirangkaikan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam, pembawa hikmah oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Pondok PesantrenAs’adiyah, AG. Prof. Dr. KH. Nasaruddin Umar, MA

AG. Prof Nasaruddin Umar menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pj Gubernur Sulsel sudah hadir dalam acara tersebut.

Ditengah kesibukan yang luar biasa sebagai Pj Gubernur Sulsel, namun beliau masih bisa hadir pada bersama kita, kami tidak tahu bagaimana cara membalasnya, kita hanya bisa mendoakan dan Insya Allah dijaga oleh Allah SWT. ujar Anregurutta

Sebelumnya pada hari yang sama, Pj Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Bahtiar Baharuddin, secara simbolis melakukan penanaman pisang cavendish, cabe dan nanas di lokasi pertanian Pondok PesantrenAs’adiyah (jo)

 

 

 

Pengumuman

Agenda

Pondok Pesantren As’adiyah

JL. Masjid Raya No. 100 Sengkang 90941, Sulawesi Selatan Kab. Wajo, Indonesia

0853 3344 4993

info@asadiyahpusat.org

www.asadiyahpusat.org