Senin, 02-12-2024
  • Selamat datang di situs Pondok Pesantren As'adiyah Pusat Sengkang | Telah dibuka Pendafatan Santri Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk info selengkapnya silahkan visit psb.asadiyahpusat.org

Haul AG. H.M. Yahya Al-Hafidz: Khatam Qur’an Sejuta Santri oleh Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah

Diterbitkan : - Kategori : Tahfidz

Media Center As’adiyah – Dalam rangka memperingati Haul AG. H.M. Yahya Al-Hafidz, Pengurus Pusat Pondok Pesantren As’adiyah menggelar acara Khatam Qur’an Sejuta Santri. Acara yang penuh khidmat ini dilaksanakan di Masjid Jami’ As’adiyah Sengkang pada tanggal 5 hingga 7 Juli 2024.

Acara ini menjadi momen bersejarah dengan melibatkan puluhan sahabat yang secara bergantian membaca Al-Qur’an dari juz 1 hingga juz 30. Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan atas jasa-jasa AG. H.M. Yahya Al-Hafidz yang telah mendedikasikan dirinya selama ±37 tahun mendidik para santri Huffadz di Masjid Jami’ As’adiyah.

“Terkait haulnya Anregurutta yang berjalan sekitar kurang lebih dua hari lamanya dengan berbagai rangkaian acara, kami selaku ketua panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak. Baik yang termasuk warga dalam lingkup Keluarga Besar Lembaga Huffadz Masjid Jami’ itu sendiri maupun pihak terkait lainnya” ucap K.M. Kamaluddin Ismail, S.Pd.I, ketua panitia pelaksana Haul AG. H.M. Yahya Al-Hafidz.

Kepada seluruh sahabat yang ikut memberikan andil sebagai pembaca dalam Sima’an 30 juz, yang mana kebanyakan berdomisili di luar Kabupaten Wajo, bahkan ada yang berasal dari luar Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Barat, jauh-jauh datang ke Sengkang hanya untuk memeriahkan dan mengenang kembali jasa-jasa Anregurutta. ungkapnya

Di sela-sela acara Sima’an, para sahabat juga mengadakan kongres pertama Alumni Masjid Jami’ yang bertujuan untuk membentuk Ikatan Alumni. “Alhamdulillah, kongres ini berjalan lancar dan menghasilkan berbagai keputusan penting di antara para sahabat yang terpilih,” tambah beliau.

Acara ini menjadi simbol persatuan dan semangat para santri dalam mengenang dan meneruskan ajaran serta dedikasi Anregurutta AG. H.M. Yahya Al-Hafidz.(nm)

Pengumuman

Agenda

Pondok Pesantren As’adiyah

JL. Masjid Raya No. 100 Sengkang 90941, Sulawesi Selatan Kab. Wajo, Indonesia

0853 3344 4993

info@asadiyahpusat.org

www.asadiyahpusat.org