Penutupan Kegiatan English Camp di tahun ke 7 Madrasah Tsanawiyah Putri I As’adiyah berlangsung meriah dan juga penuh haru sebab kegiatan yang berlangsung hampir sepekan ini harus berakhir pada Rabu 16/01/2019 di Islamic Center Wajo Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo.
Nadia sudarto bersama rekannya mengucapakan terima kasih kepada pembina Madrasah Tsanawiyah Putri I Sengkang yang telah rutin tiap tahun mengadadakan kegiatan ini, juga kepada seluruh panitia yang telah menyukseskan acara ini beserta instruktur yang telah membagi ilmunya selama kegiatan berlangsung.
Selama lima (5) hari kami ikuti kegiatan ini Alhamdulillah kami telah belajar banyak hal tentang bahasa inggris yang dikemas unik dalam bentuk games jadi selama kegiatan ini disini kita bermain namun pada dasarnya kita belajar. ucap rekan Nadia, bukan hanya itu di english camp para instruktur sangat menuntut kami untuk saling bekerjasama. jadi dengan begitu kami belajar tentang kebersamaan, kekeluargaan dan tentu saja kerjasama. Semoga program ini terus terlaksana karena sangat bermanfaat untuk kami sebagai santri. Tutur nadia saat mewakili ratusan santriwati menyampaikan pesan dan kesan.
Kati Mappiasse , S.Ag. Wakil Ketua dalam kegiatan tersebut mengatakan, Perkampungan Bahasa Inggris ini merupakan kegiatan tahunan dalam menghadapi Ujian Nasional. Kurang lebih dua ratus santri kita yang ikut di perkampungan ini dan ini merupakan Angkatan ke 7 di tahun 2019. Kami ucapakan banyak terima kasih kepada seluruh Orang Tua santri yang telah mensupport putri putrinya untuk mengikuti program ini. Insya Allah di Tahun depan program ini kembali kami gelar. pungkasnya